Chanelinfo.com Prabumulih | 12 Atlit Anggar Kota Prabumulih, yang diutus IKASI ( Ikatan Anggar Seluruh Indonesia) Kota Prabumulih mengikuti Kejuaraan Daerah (Kejurda) grandprik ke 4 Provinsi Sumatera Selatan, semuanya berhasil menyabet mendali di even ini.
Kejurda Grandprik 4 Sumsel tersebut digelar selama dua hari, pada Selasa 23, sampai Rabu 24 Desember 2024 bertempat di Hall Dayung Jakabaring Sport City Palembang. IKASI Prabumulih sendiri mengirimkan 12 atlit terdiri dari kategori SD, SMP, SMA dan umum.
Ketua Cabang Olahraga Raga Cabor Anggar IKASI Kota Prabumulih ‘Muhamad Affandi’ menjelaskan ke 12 Atlit yang dikirim itu merupakan binaan Pelatih Angga Merdeka Putera dari ‘Shadow Club’.
“Alhamdulillah pastinya kita bersyukur 12 Atlit Anggar yang kita kirim semuanya berhasil menorehkan prestasinya” ucap Bendahara KONI Prabumulih ini.
Menurut Afandi kegiatan ini juga bertujuan untuk mengasah kemampuan dan kapasitas atlit-alit anggar (IKASI) KOTA Prabumulih.
“Dengan perolehan ini kami yakin atlit anggar kota Prabumulih akan memperoleh hasil yang baik untuk perhelatan PORPROV yang akan dilaksanakan kedepannya” harap Afandi.
Sementara Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Prabumulih Wedi Saputra, SE, MM sangat mengapresiasi pencapaian yang telah diraih oleh atlit Anggar IKASI Prabumulih itu.
“Alhamdulillah kita sudah dapat informasi dari Ketua cabor IKSI yang sekaligus bendahara umum KONI kota prabumulih bang fandi,,, semoga dengan hasil ini bisa dipertahankan prestasinya sampai nanti di porprov juga bisa mengharumkan nama kota prabumulih,,,” ungkap Wedi.
“Kita berharap seluruh cabor juga melakukan hal yang sama untuk menjajal seberapa siap nanti dalam menghadapi perhelatan porprov, guna untuk melakukan evaluasi apa-apa yang mesti di lakukan,perbaikan dan apa-apa yang mesti di pertahankan, saya atas nama KONI mengucapkan selamat buat kawan-kawan Atlit Anggar atas prestasi dan medalinya di Kejurda Grandprik 4 Sumsel kemarin, salam Olahraga” tutup penghobi Futsal ini.
Berikut nama – nama atlit Anggar IKASI yang menyabet medali tersebut :
1. YUDIS NOTA PRATAM
EMAS JUARA 1 FLORET SMA PUTRA
EMAS JUARA 1 FLORET SENIOR PUTRA
2. SATRIA MANDALA WIJAYA
EMAS JUARA 1 DEGAN SMP PUTRA
3. MUHAMAD FADLI
PERAK JUARA 2 DEGAN SMA PUTRA
PERAK JUARA 2 DEGAN SENIOR PUTRA
4. WULAN
PERAK JUARA 2 DEGAN SMA PUTRI
PERUNGGU JUARA 3 DEGAN SENIOR PUTRI
5. NUR MULIA AZZAHRA
PERUNGGU JUARA 3 FLORET SMA PUTRI
PERUNGGU JUARA 3 FLORET SENIOR PUTRI
6. RAFA ATTALLAH RAMADHAN
PERUNGGU JUARA 3 DEGAN SD PUTRA
7. DAFFA AQIIL RIFKI
PERUNGGU JUARA 3 FLORET SD PUTRA
8. ILMY RAFIFA SHAKILA RADITYA
PERUNGGU JUARA 3 DEGAN SD PUTRI
9. KHAIRUNNISA
PERUNGGU JUARA 3 SABEL SMP PUTRI
10. ABINAYA JILLAN RADITYA
PERUNGGU JUARA 3 SABEL SMP PUTRI
11. NATASHA AZZAHRA RAMADHAN
PERUNGGU JUARA 3 SABEL SMA PUTRI
12. MAHIROH LUTFIYATUSSO FIYAH
PERUNGGU JUARA 3 DEGAN SMA PUTRI
(Rilis IWO Prabumulih)