Chanelinfo.com Prabumulih | Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Prabumulih menggelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Terpilih Dalam Pemilihan Walikota Dan Wakil Walikota Prabumulih Tahun 2024, Kamis 08/01/2024).
Agenda KPU Kota Prabumulih ini dilangsungkan di Gedung Kesenian Rumah Dinas Walikota Prabumulih Jl.Taman Murni,No.36,Kel.Gunung Ibul Barat ,Kec.Prabumulih Timur,Kota Prabumulih, mulai pukul 09.00 WIB. Dalam Rapat Pleno Terbuka ini KPU Prabumulih mengumumkan Penetapan Pasangan Calon (Paslon) Nomor urut 1 Arkan – Franky pada Pilkada Kota Prabumulih, sebagai Walikota dan Wakil Walikota Terpilih dengan perolehan suara sebesar 52,39 persen, ungguli dua kandidat rivalnya Paslon no 2 dan no 3.
Hadir dalam Rapat Pleno ini Pj Walikota Prabumulih H. Elman, ST, MM yang diwakili Asisten Ekobang Mulyadi Karoman. Pasangan Calon No 1 / Walikota Terpilih H. Arlan berserta Wakil nya Franky Nasril, S. Kom, Wakapores Kompol Eryadi, Wakil Ketua DPRD Aryono, Dansubdenpom, Danramil, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Kejari, Ketua Bawaslu, Pj Ketua TP. PKK, Kepala SKPD, serta tamu undangan lainnya.
Ketua KPU Kota Prabumulih mengungkapkan Rasa syukur dan Terima kasihnya kepada seluruh elemen masyarakat Kota Prabumulih, baik unsur Pemerintahan, Aparat Hukum (APH), Polri dan TNI, juga warga Prabumulih yang telah ikut berpartisipasi menyukseskan penyelenggaraan Pilkada 2024 di Kota Prabumulih sehingga Pilkada Prabumulih tercatat Zero Konflik atau tanpa terjadi Sengketa Pilkada.
“Terimakasih kepada masyarakat Kota Prabumulih, Seluruh Partai Pendukung dan Pengusung, LO Paslon 02 dan 03, Polres, TNI, Bawaslu, Segenap unsur Pemerintah Kota Prabumulih, sehingga Pemilukada Kota Prabumulih berlangsung aman kondusif tanpa terjadi konflik sengketa pilkada, dan mohon maaf atas segala kekeliruan kekurangan kami” ucap Martha Dinata.
“KPU meginformasikan kepada semua pihak setelah seluruh berkas nya lengkap akan kami sampaikan kepada DPRD utk disampaikan mendagri dan ke Presiden untuk diterbitkan SK nya melalui Pemerintah Provinsi Sumsel, dan perlu di diketahui juga bahwa sampai saat ini KPU masih berpatokan di Kepres 80 untuk jadwal pelantikan Bupati-Wakil Bupati / Walikota – Wakil Walikota terpilih yaitu pada tanggal 10 Februari, selama belum terbit Kepres terbaru” urai nya.
“Ketua KPU juga mengucapkan selamat kepada Walikota dan Wakil walikota terpilih. “Semoga Amanah, kami KPU Prabumulih hanya sebagai fasilitator bagi masyarakat Prabumulih untuk menggunakan hak pilihnya kami hanya menjaga kotak suaranya, menjaga surat suaranya, Alhamdulillah hari ini kita telah menetapkan Walikota dan Wakil Walikota terpilih tanpa ada sengketa Pilkada” tutupnya.
Dalam kesempatan ini juga Pj Walikota, H. Elman, ST, MM yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan Pembangunan Mulyadi Karoman juga menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi.
“Kami menyampaikan Pesan PJ Walikota, beliau mengucapkan selamat semoga Amanah dan segenap ASN siap mendukung program Walikota terpilih, terimakasih kasih dan apresiasi terhadap kinerja KPU Prabumulih dan Bawaslu, Juga TNI Polri, sehingga jalannya pilkada berjalan dengan baik zero konflik” ujar Mulyadi Karoman
“Serta kepada masyarakat Prabumulih yang telah memberikan gak pilih nya dalam Pilkada.
Alhamdulillah sesuai harapan Pilkada berjalan aman kondusif” lanjutnya
Sementara Walikota Terpilih H. Arlan dengan Franky Nasril dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada Polri TNI dan seluruh unsur masyrakat, serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membangun Prabumulih dan melaksanakan janji kampaye.
Pada momen ini juga secara simbolis pihak KPU menyerahkan SK kepada Walikota Terpilih dan
Penyerahan piagam penghargaan dari KPU kepada Pemerintah Kota Prabumulih, DPRD, Polres, Bawaslu, Kejari, Pengadilan, SKPD, PLN, bahkan Lembaga Pemantau. (anja’)