Chanelinfo.com Muara Enim| Keluarga kerabat dan warga Desa Sugihan menggelar Tasyakuran atas ditetapkannya H. Arlan sebagai Walikota Terpilih beserta pasanganya Franky Nasril, S.Kom sebagai Wakil Walikota terpilih Kota Prabumulih periode 2025 – 2030,
Acara tasyakuran ini dilaksanakan di Masjid Jami’ Darussalam, Desa Sugihan Kecamatan Rambang, Kabupaten Muara Enim, pada Senin malam (13/01/2025).
Seperti diketahui Pria dengan sapaan Cak Arlan ini merupakan Putera daerah bermarga Rambang dari Desa Sugihan.
Dihadapan undangan Cak Arlan mengungkapkan dirinya sangat tersentuh atas antiasias warga Desa Sugihan dalam penyambutan dan segala bentuk dukungan terhadap dirinya.
“Cak ucapkan Terima kasih banhak kepada sanak keluarga dan warga Desa Sugihan atas dukunganya walaupun di Dusun tidak bisa bantu suara tapi doa doanya yang terpenting, Cak sangat terharu” kata H. Arlan
Walikota terpilih ini juga menyampaikan agar Warga Desa Sugihan tak sungkan untuk tetap menjaga jalinan kekeluargaan, nanti saat dirinya sudah menjalankan tugas sebagai Kepala Daerah Kota Prabumulih, serta menjaga marwah keluarga dan kampung halamannya.
“Cak sampaikan, pintu selalu terbuka untuk sanak keluarga untuk bersilahturahmi, hubungan kekeluargaan jangan putus, dan InsyaAllah Cak akan menjalankan amanah ini sebaik mungkin dan menjaga nama baik dusun nama baik keluarga” Janjinya.
Kepala Desa Sugihan Wendra Widarman mengungkapkan dia beserta warga Desa Sugihan umumnya bersukacita atas karunia yang telah dicurahkan Yang Maha Kuasa terhadap H. Arlan yang unggul dalam kontestassi Pilkada Kota Prabumulih 2024 ini
“Mewakili warga Sugihan merupakan suatu kehormatan, suatu kebanggan bagi kami Putera daerah Desa Sugihan marga Rambang menjadi Walikota Prabumulih, harapan kami kiranya Cak Arlan menjadi Walikota yang Adil Bijaksana, amanah dan juga selalu dalam lindungan Allah Subhanahuwataala” tutup Wendra diakhir wawancara dengan awak media.
Ratusan undangan dari berbagai kalangan tampak menghadiri acara tasyakuran Walikota terpilih H. Arlan ini, terlihat Camat Rambang Arman Sarijaya, Kades – kades desa tetangga, beberapa tokoh Agama, tokoh masyarakat Rambang, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa, serta keluarga kerabat dan warga Desa Sugihan. (Anja’)